Ponsel Tidak Terbukti Sebabkan Kanker

Penggunaan telepon genggam ternyata tidak terbukti dapat menyebabkan kanker, setidaknya jenis kanker bernama Melanoma, yang menimpa mata.

Pernyataan ini dilontarkan peneliti Jerman setelah melakukan penelitian dengan melibatkan sekira 1.600 pengguna ponsel. Dalam penelitian tersebut dinyatakan bahwa tidak ada hubungan yang terkait antara lama waktu penggunaan ponsel dengan kanker melanoma mata.

Penemuan ini juga menepis penelitian sebelumnya yang menyatakan keterlibatan ponsel dalam menumbuhkembangkan penyakit kanker melanoma mata.

Melanoma mata merupakan penyakit yang sulit disembuhkan dan penyebarannya sangat cepat. Kanker ini menyebar di sel-sel tubuh yang menghasilkan pigmen melanin karena pigmen inilah yang berkontribusi terhadap warna kulit manusia. Pigmen melanin juga terdapat di bagian mata. Kanker jenis ini dinamakan uveal melanoma.

"Tidak ada hubungannya penggunaan ponsel dengan kanker melanoma. Bahkan sebuah frekuensi gelombang radio yang dipancarkan pun belum tentu memunculkan kanker dalam tubuh manusia," ujar Universitas Martin Luther Jerman Dr Andreas Stang, seperti dikutip melalui Reuters, Rabu (14/1/2009).

Sumber : okezone.com

2 komentar

Posts a comment

 
© 2009 - 2014 masthoni.blogspot.com
Blogger Contact : thoni@gmx.com
Back to top